Lampung, ditrinews.com – Bupati Tulang Bawang, Winarti, menyabet dua penghargaan sekaligus pada puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 yang digelar oleh Provinsi Lampung.
Peringatan HKN ke-57 ini diikuti oleh Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan, Fatoni, bersama Camat Menggala, Kasi Dinas Kesehatan, dan Kepala Puskesmas Se-Tulang Bawang, yang berlangsung secara daring di ruang rapat utama (rupattama) Pemkab Tulang Bawang, pada Rabu, 17 November 2021.
“Penghargaan yang pertama yang disabet oleh Bupati atas penghargaan lingkungan dalam upaya percepatan Open Defecation Free (ODF) dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) dimasa pandemi Covid-19,” ucap Fatoni mewakili Winarti.
Lanjutnya, penghargaan keduanya karena Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Menggala sebagai pemenang katergori Rumah Sakit dengan pelayanan terbaik.
Menurut Fatoni, kedua penghargaan tersebut hasil dari seleksi yang dilakukan oleh pemerintah Provinsi dan nanti akan diberikan secara langsung oleh Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, kepada Winarti, pada tanggal 08 Desember 2021 nanti.
“Kesuksesan Tulang Bawang dalam menangani ODF saat ini, merupakan bukti nyata dari hasil kerja keras Bupati bersama jajaran setiap OPD yang terlibat dan dinas terkait,” paparnya.
Ia menambahkan, pada acara puncak peringatan HKN ke-57 yang digelar oleh Provinsi Lampung ini, Winarti juga mendapatkan ucapan selamat dan apresiasi atas pencapaian yang diperoleh langsung dari Gubernur. (Ags)