Jakarta, ditrinews.com – Penyebab gangguan atau down (tidak bisa diakses) besar-besaran WhatsApp, Instagram, dan Facebook hingga 6 jam pada Senin, 04 Oktober 2021 malam diungkap oleh Facebook.
Hal tersebut disebabkan karena perubahan konfigurasi pada router backbone yang mengkoordinasikan lalu lintas jaringan antara pusat data.
“Tim teknik kami telah mengetahui bahwa perubahan konfigurasi pada router backbone yang mengoordinasikan lalu lintas jaringan antara pusat data kami menyebabkan masalah yang mengganggu komunikasi ini,” kata Vice President Infrastructure Facebook Inc, Santosh Janardhan, seperti dikutip dari laman Facebook, Selasa, 05 Oktober 2021.
Lanjutnya, gangguan pada lalu lintas jaringan ini memiliki efek berjenjang pada cara pusat data kami berkomunikasi, sehingga menghentikan layanan kami.
Menurut Santosh, penyebab utama pemadaman ini juga mempengaruhi banyak alat dan sistem internal yang tim Facebook gunakan dalam operasi sehari-hari, mempersulit upaya perusahaan untuk mendiagnosis dan menyelesaikan masalah dengan cepat.
Pihaknya yakin akar penyebab pemadaman ini adalah perubahan konfigurasi yang salah. Selain itu, juga tidak ditemukan bukti data pengguna telah disusupi sebagai akibat dari penghentian ini.
Masalah tak bisa diaksesnya layanan WhatsApp, Instagram dan Facebook kali ini merupakan kejadian kedua terburuk setelah 2019. Waktu itu, situs Facebook tak bisa diakses lebih dari 24 jam.
Permasalahannya, terjadi akibat Facebook melakukan kesalahan dalam pembaruan rutin BGP yang telah menghapus rute DNS yang dibutuhkan Facebook, WhatsApp, dan Instagram untuk memungkinkan jaringan lain menemukan situs mereka. (*)