Ditrinews.com – Manchester United tersingkir di babak 16 besar usai dibekuk Atletico Madrid pada leg kedua Liga Champions 2021-2022.
Laga Man Utd vs Atletico Madrid berlangsung di Old Trafford, pada Rabu, 16 Maret 2022 dini hari WIB, dengan skor akhir 1-0 untuk keunggulan Atletico Madrid.
Dengan hasil ini, Atletico menang dari segi skor agregat yakni 2-1 karena pada leg pertama Man Utd hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat laga tandang.
Tampil di hadapan publik sendiri, Man Utd tak berdaya meruntuhkan pertahanan Atletico. Walaupun sepanjang laga Man Utd tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 58 persen.
Pada menit ke-41, gol pembuka justru diciptakan Atletico Madri lewat pemain Renan Lodi. Antoine Griezmann memberikan umpan lambung silang dan dimanfaatkan Renan Lodi dengan sundulan. Skor 1-0 untuk tim tamu.
Keunggulan Atletico Madrid dengan skor 1-0 atas Man Utd ini tidak berubah dan bertahan hingga turun minum.
Mengawali babak kedua, Setan Merah langsung melakukan serangan, tetapi Atletico sudah siap sejak awal dan mereka bisa meredam serangan itu dengan balik menekan dalam beberapa menit berikutnya.
Tensi semakin memanas memasuki 10 menit terakhir. Tak jarang para pemain saling beradu argumen hingga menyebabkan wasit menghukum dengan kartu kuning.
Upaya terus dilakukan tuan rumah demi menyamakan kedudukan. Namun tak ada satupun yang bisa menembus gawang Atletico.
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-0 untuk keunggulan Atletico Madrid atas Man Utd tidak berubah, sehingga membuat Setan Merah tersingkir dari Liga Champions 2021-2022. (*)