Jakarta, ditrinews.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mendeteksi terjadinya gempa terkini dengan magnitudo 5,5.
Gempa tersebut dilaporkan terjadi pada pukul 17.02 WIB, pada Minggu, 09 Oktober 2022, dan dirasakan oleh warga Jakarta, di sekitar Jakarta seperti Jagakarsa Pasar Minggu, Kalisari Pasar Rebo, Bogor Jawa Barat, juga di Tigaraksa Banten.
Lokasi gempa berada di 26 kilometer Barat Daya, Kecamatan Bayah, Lebak, Banten atau 7,09 LS dan 106,08 BT, di kedalaman 12 kilometer di Samudera Hindia.
“Gempa yang terjadi ini tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG melalui rilis resmi yang didapat Ditrinews.com
Salah satu warga Bogor, Arifin, mengatakan saat merasakan gempa tersebut dirinya sedang menonton televisi.
“Kursi terasa bergoyang-goyang cukup kuat selama sekitar 10 detik, dan kekuatan gempa sampai menyebabkan daun jendela rumah berbunyi,” ucapnya.
Sementara, salah seorang warga Pasar Rebo Jakarta Timur, Seno, mengatakan saat terjadinya gempa ia melihat kabel listrik terayun-ayun dan dirinya segera bergegas keluar rumah. (*)