Lampung, ditrinews.com – Bupati Tulang Bawang, Winarti, melantik dan mengambil sumpah jabatan para Kepala Kampung (Kakam) terpilih hasil Pilkakam tahun 2022.
Kegiatan pelantikan ini berlangsung di Aula Islamic Center, Menggala, Tulang Bawang, Lampung, pada hari Kamis, 14 April 2022.
“Hari ini saya melantik 49 Kakam yang terdiri dari 48 Kakam hasil Pilkakam dan 1 Kakam pergantian antar waktu (PAW) untuk periode 2022-2028,” kata Bunda Winarti sapaan akrabnya saat ditemui usai pelantikan.
Bupati mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada TNI dan Polri karena telah berhasil membuat situasi tetap kondusif mulai dari tahapan Pilkakam hingga proses pelantikan hari ini.
Tak lupa, ia berpesan kepada Kakam terpilih untuk dapat mengelola dana desa (DD) secara profesional sesuai dengan aturan perundang-undangan.
“Kakam terpilih agar dapat mengelola dana desa (DD) secara profesional sesuai aturan. Silahkan belajar dari inspektorat dan institusi lain yang benar-benar paham serta mengetahui cara pengelolaan dana desa (DD) yang sesuai dengan aturan perundang-undangan,” ucap Winarti.
Srikandi Tulang Bawang ini juga mengingatkan agar Kakam terpilih dapat menjalankan dengan baik amanat 25 program Bergerak Melayani Warga (BMW).
“Sejauh ini 25 program BMW Tulang Bawang sudah berjalan baik sesuai dengan target, bantu dan terus bergotong royong untuk mewujudkan Tulang Bawang yang aman, mandiri, dan sejahtera,” imbuhnya.
Penghargaan yang telah diberikan Ombudsman untuk Pemkab Tulang Bawang harus dijadikan motivasi, agar kita selalu berbuat dan bekerja secara optimal dalam memberikan pelayanan publik. Sehingga masyarakat percaya dengan kredibilitas serta kapabilitas Pemkab Tulang Bawang. (Ags)