Lampung, ditrinews.com – Nelayan dan masyarakat pelaku usaha perikanan menerima stimulus dari Bupati Tulang Bawang, Winarti.
Stimulus tersebut secara simbolis diberikan oleh Sekretaris Daerah, Anthony, yang berlangsung di Cakat Raya, Menggala Timur, Tulang Bawang, Lampung, Selasa, 14 September 2021.
“Stimulus yang diberikan ini merupakan wujud kepedulian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang kepada nelayan, dan masyarakat pelaku usaha perikanan,” ucap Anthoni membacakan sambutan Bupati.
Winarti dalam sambutannya juga mengatakan, stimulus yang diberikan antara lain berupa bantuan benih ikan patin, pakan ikan, pompa air, dan lain-lain untuk 6 kelompok yang berada di Kecamatan Menggala, Menggala Timur, Meraksa Aji, Banjar Baru, dan Dente Teladas.
“Selain itu, juga diberikan stimulus berupa perahu, dan kelengkapannya kepada 7 kelompok usaha bersama (KUB) nelayan di Kecamatan Menggala. Ada juga stimulus alat pendingin chest freezer untuk 3 kelompok di Kecamatan Menggala dan Menggala Timur,” papar mantan Ketua DPRD dua periode.
Tulang Bawang memiliki potensi yang besar di bidang perikanan, untuk itu imbuh Winarti, pemerintah terus mendukung apalagi konsumsi ikan untuk menjadi tambahan protein di tengah pandemi saat ini mengalami peningkatan, sehingga warga yang bergerak di bidang ini memiliki peluang besar dalam berbisnis.
“Dengan stimulus yang telah diberikan ini, diharapkan dapat lebih meningkatkan lagi hasil usaha perikanan secara efektif, dan kreatif, serta berkelanjutan. Tentu hasilnya bisa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat itu sendiri,” ucapnya. (Ags)